PEMIMPIN SEPERTI PASIR
Dia tidak selalu harus berada di atas, melainkan dibawah untuk menjadi “pijakan” ...
Ketika ada luka, dia akan dengan mudah menghapus “jejak” itu dan membuat “pijakan” baru untuk yang lain...
Dia akan menuntun setiap “kaki” untuk melangkah pada tujuan... Tidak pernah memaksa, melainkan selalu memberi pilihan bagi mereka yang “salah” melangkahkan kaki..
Dia tidak pernah seorang diri, dia akan selalu ber’komunitas’ dalam jumlah banyak... karena dia tidak pernah berarti jika hidup seorang diri...
Sekalipun ‘terima kasih’ tak terucap, dia akan selalu mendidikasikan dirinya untuk orang lain...
Dia menjadi salah satu faktor utama dalam “mendirikan” rumah bagi setiap orang... sekalipun, pada akhirnya dia berada di bagian yang tidak terlihat ketika rumah itu telah menjadi ‘indah’..
= = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = =
“KEBERHASILAN bukan dinilai dari apa yang telah anda capai untuk diri sendiri, melainkan apa yang telah anda capai untuk Orang Lain...”
Comments
Post a Comment